Sragen (Humas)– Para siswa-siswi Raudhatul Athfal (RA) BAKTI Purworejo Gemolong memeriahkan peringatan Hari Kartini dengan kegiatan yang penuh semangat dan kegembiraan pada Senin (02/04). Acara yang bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai perjuangan RA Kartini sejak dini ini, diisi dengan aktivitas mewarnai gambar pahlawan emansipasi wanita tersebut dan tukar kado antar siswa.
Seluruh siswa-siswi RA BAKTI Purworejo Gemolong beserta para guru turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Kegiatan utama dalam peringatan Hari Kartini ini adalah mewarnai gambar RA Kartini dan dilanjutkan dengan acara tukar kado sederhana antar siswa yang telah disiapkan sebelumnya dari rumah.
Kegiatan ini dilaksanakan di lingkungan sekolah RA BAKTI Purworejo Gemolong, tepatnya di ruang kelas kelompok B. Peringatan Hari Kartini ini bertujuan untuk mengenalkan sosok RA Kartini sebagai Pahlawan Nasional kepada anak-anak didik, menanamkan nilai-nilai emansipasi wanita, serta melatih kreativitas melalui kegiatan mewarnai dan menumbuhkan rasa ingin berbagi melalui tukar kado.
Rangkaian acara dimulai dengan seluruh siswa berkumpul dan menerima gambar RA Kartini untuk diwarnai menggunakan krayon. Dengan begitu antusias, mereka menuangkan kreativitasnya pada lembar gambar. Setelah kegiatan mewarnai selesai, acara dilanjutkan dengan tukar kado yang telah disiapkan sebelumnya oleh masing-masing siswa. Suasana riang gembira terlihat saat mereka saling bertukar hadiah.
“Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman yang mendalam tentang Hari Kartini serta menumbuhkan rasa persaudaraan dan kebersamaan di antara para siswa RA BAKTI Purworejo Gemolong,” ujar Ika Sri Martini, Kepala RA BAKTI Purworejo Gemolong.(yeni/irw)