Tanon. MTs N 2 Sragen totalitas dan guyup rukun dalam pawai pembangunan rangka HUT RI ke-74 Kecamatan Tanon. 1.080 siswa dikerahkan. Alhasil kembali menangguk kemenangan meraih juara I lomba karnaval tingkat kecamatan, Selasa (20-08-2019).
Diawali dengan pasukan drumb band di barisan terdepan, disusul delapan (8) pasukan berkuda yang dipimpin Kamad MTsN 2 Sragen, diikuti pasukan berkostum berbagai berbagai profesi, baju adat, dan tak lupa robot yang menjadi kebanggaan MTs, dan diakhiri pasukan sepeda hias, akhirnya trofi juara I pun kembali diboyong pulang seperti tahun lalu. Pawai yang diikuti oleh peserta 6 kelompok TK/RA, 40 SD/MI, 6 SMP/MTs, 4 SMA/SMK, 16 desa dan sejumlah Dinas Instansi Kecamatan Tanon itu start dari lapangan Desa Gabungan dan berakhir di lapangan Desa Kalikobok.
Bagi MTs N 2, karnaval tahun ini berbeda dengan karnaval tahun lalu. Karena ada dua karakter yang diorbitkan dalam pawai kali ini, yaitu pasukan berkuda dan Robotik. Adalah ide Kamad yang baru, Drs.H.M. Aris Suparlan, M.Pd untuk menampilkan pasukan berkuda dan robotik. Selain untuk memberikan sesuatu yang berbeda, juga untuk memunculkan ikon Madrasah yang sudah memiliki ekstra robotik dan sudah terbukti menjadi juara nasional dalam kompetisi Robotic tingkat nasional. Menurut Drs.H.M. Aris Suparlan, M.Pd, MTs harus total dalam ukhuwah dan memperkenalkan visi misi ke masyarakat luas. Jangan tanggung-tanggung untuk memberikan penampilan yang terbaik dalam setiap event. Agar selalu menjadi yang terdepan dan terbaik. Dan terbukti, dengan penampilan 8 pasukan berkuda yang dipimpinnya dan 2 robot yang ditampilkan dalam pawai tersebut, antusiasme masyarakat sangat tinggi. Banyak yang terpesona dengan penampilan guru MTs yang berkuda dengan kostum Coboy, Pangeran Diponegoro, Raja Mataram, Sunan Kalijaga, Bung Karno, Cut Nyak Dien, R.A.Kartini, dan pejuang wanita padang pasir Musaibah. Robot transformer yang ikut show pun menarik perhatian warga. Alhasil, piala juara I pun diboyong pulang. Sungguh kerja keras yang membuahkan hasil. Terobati segala lelah dan jerih payah. (Nana)