Sragen (Humas) – MTsN 8 Sragen mengawali kegiatan pembelajaran semester genap Tahun Pelajaran berjalan dengan melaksanakan apel hari pertama masuk madrasah pada Senin pagi (5/1/2026). Apel dilaksanakan di halaman madrasah dan dipimpin langsung oleh Kepala MTsN 8 Sragen, Amiruddin, selaku pembina apel.
Meskipun cuaca pagi itu diselimuti gerimis, seluruh guru, tenaga kependidikan, serta peserta didik tetap mengikuti apel dengan penuh kedisiplinan dan khidmat. Hal tersebut mencerminkan semangat dan komitmen warga madrasah dalam memulai semester genap dengan sikap positif.
Dalam amanatnya, Amiruddin menyampaikan pesan kepada seluruh peserta didik agar menjadikan semester genap sebagai momentum untuk meningkatkan semangat belajar dan melakukan perubahan ke arah yang lebih baik. Ia menekankan pentingnya kedisiplinan, tanggung jawab, serta sikap sungguh-sungguh dalam menuntut ilmu demi meraih prestasi yang membanggakan.
“Semester genap ini mari kita jadikan sebagai awal untuk berubah menuju arah yang lebih baik, baik dalam sikap, kedisiplinan, maupun prestasi akademik,” tuturmya.
Pada kesempatan yang sama, apel juga dirangkaikan dengan acara pamitan dua guru yang memasuki masa purna tugas, yaitu Kusmiyati dan Daryanto. Keduanya telah mengabdikan diri selama bertahun-tahun di MTsN 8 Sragen dan memberikan kontribusi besar dalam dunia pendidikan.

Suasana haru menyelimuti prosesi pamitan tersebut. Seluruh warga madrasah memberikan penghormatan dan doa terbaik sebagai ungkapan terima kasih atas dedikasi dan pengabdian yang telah diberikan. Gerimis yang turun seolah menambah kekhidmatan dan keharuan acara.
Apel hari pertama masuk semester genap ini diharapkan dapat menjadi penyemangat bagi seluruh warga MTsN 8 Sragen untuk menjalani kegiatan pembelajaran dengan penuh motivasi, kebersamaan, dan semangat baru. (wvz/enn)







