Karanganyar (Humas) – MIN 1 Sragen kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan mutu pembelajaran Bahasa Arab melalui partisipasi aktif dalam berbagai kegiatan tingkat provinsi dan internasional. Pada Sabtu (23/8), Layya Chumairo’ Assenat—siswa MIN 1 Sragen—berhasil mengikuti Olimpiade Bahasa Arab (OBA) tingkat Provinsi Jawa Tengah di Al Azhar International Islamic Boarding School (Al Azhar IIBS). Sementara guru pembina Bahasa Arab, Eni Susilowati, turut hadir dalam Konferensi Guru Bahasa Arab dan Seminar Internasional Bahasa Arab yang digelar di Hotel Ayana Azana, Karanganyar.

Dalam ajang OBA Provinsi, Layya tampil percaya diri menunjukkan kemampuannya dalam memahami materi nahwu, sharaf, dan kosa kata Bahasa arab. OBA ini menjadi ajang seleksi sekaligus wadah peningkatan kompetensi siswa madrasah dalam penguasaan bahasa Arab sebagai bahasa keilmuan dan agama.
Selaku guru pembina Bahasa Arab MIN 1 Sragen, Eni, berperan aktif dalam Konferensi Guru Bahasa Arab—sebuah forum diskusi dan pengembangan profesional yang membahas kurikulum, metode, dan tantangan pengajaran bahasa Arab di tingkat dasar dan menengah—yang dihadiri oleh para pakar Bahasa Arab dari dalam dan luar negeri.
Selain itu, ia juga mengikuti Seminar Internasional Bahasa Arab dengan tema “Dinamika dan Langkah Pembelajaran Bahasa Arab bagi Non-Penuturnya”. Seminar ini menghadirkan narasumber dari negara Timur Tengah seperti Mesir dan Yaman, yang memberikan wawasan global tentang pendekatan terbaik dalam mengajarkan Bahasa Arab kepada siswa non-Arab.

Kepala MIN 1 Sragen, Muh. Rosyid Ridho, berharap agar keterlibatan aktif siswa dan guru ini dapat menginspirasi madrasah untuk senantiasa meningkatkan mutu pendidikan, khususnya dalam penguasaan Bahasa Arab.
“Ini menjadi momentum penting bagi MIN 1 Sragen untuk terus berprestasi dan menjalin jaringan dengan lembaga pendidikan lain di tingkat nasional maupun internasional,” ujarnya.
Dengan keterlibatan dalam ketiga kegiatan ini, MIN 1 Sragen berharap dapat terus mendorong siswa dan tenaga pendidik untuk aktif berpartisipasi dalam forum-forum ilmiah dan kompetitif, sebagai bagian dari upaya mencetak generasi Islami yang unggul dan kompeten dalam bidang Bahasa Arab. (ens/enn)








