Sragen – MTs Negeri 6 Sragen menggelar Upacara Peringatan Hari Santri 2021 bertempat di halaman MTs Negeri 6 Sragen. Upacara yang diikuti oleh seluruh civitas akademika MTs Negeri 6 ini berlangsung dengan khidmat, Jum'at (22/10/2021)
Sebagaimana biasanya, para peserta upacara putra turut menggunakan baju koko beserta sarung dan peci hitam. Sedangkan yang putri menggunakan busana muslimah.
Upacara dipimpin oleh Andre Agus Saputra, ketua OSIS MTs Negeri 6 Sragen. Bertindak selaku pembina upacara Kepala MTs Negeri 6 Sragen Drs. H. Sunarto, M.Pd. pada kesempatan tersebut beliau membacakan sambutan Menteri Agama Republik Indonesia.
Sebelum membacakan sambutan Menteri Agama, beliau memberikan penekanan beberapa hal berikut:
1. Rasa syukur sebesar-besarnya harus senantiasa dipanjatkan kepada Allah SWT atas segala nikmat yang diberikanNya, termasuk juga nikmat hari santri 22 Oktober tahun 2021 ini.
2. Agar seluruh masyarakat tetap menjaga dengan baik protokol kesehatan di tengah masa pandemi. Senantiasa tetap berdoa agar Allah SWT mengangkat wabah ini sehingga kehidupan bisa kembali seperti biasa.
Tema hari santri tahun ini adalah: Santri Siaga Jiwa Raga. (TM)