Sragen-MTs Negeri 3 Sragen selalu menunjukan kegiatan yang sangat positif dalam setiap perkembangannya setiap hari. Madrasah nomor satu yang menjadi pilihan masyarakat Sumberlawang dan sekitarnya ini memang pantas untuk diacungi jempol dan menjadi pilihan. Setiap program yang direncanakan oleh madrasah selalu mendapat sambutan yang positif dan dukungan masyarakat.
Masing-masing sekolah mempunyai program kegiatan yang berbeda, MTs Negeri 3 Sragen selalu mengemas dengan cantik setiap program yang direncanakan, sehingga akan sangat berkesan di dalam diri siswa maupun masyarakat sekitar.
Salah satu program yang dilaksanakan di MTs Negeri 3 Sragen adalah kegiatan santunan yang didukung oleh semua pihak di MTs Negeri 3 Sragen. Kegiatan santunan merupakan agenda tahunan yang selalu dilaksanakan setiap awal tahun pelajaran. Tahun ini kegiatan santunan bertepatan dengan tahun baru Hijriyah, untuk itu kegiatan diadakan sekaligus untuk menyambut Tahun Baru Hijriyah 1443, Senin (23/08).
Kegiatan santunan yang diagendakan setiap tahun diberikan kepada siswa yatim, piatu, yatim piatu dan kurang mampu yang ada di MTs Negeri 3 Sragen. Sebanyak 60 siswa telah menerima bantuan dari madrasah. Anak-anak yang menerima bantuan dipilih berdasarkan kriteria yang sudah ditetapkan oleh madrasah.
Bantuan siswa disampaikan mulai tanggal 20 Agustus 2021 sampai dengan tanggal 23 Agustus 2021 oleh tim yang sudah dibentuk oleh wakil kepada bidang kesiswaan. Bantuan yang diberikan kepada siswa diantarkan langsung ke rumah-rumah sekaligus untuk melakukan silaturahmi kepada orang tua dan lingkungan sekitar dari siswa yang menerima bantuan.
Bantuan yang disampaikan secara langsung oleh tim yang telah dibentuk oleh wakil kepala bidang kurikulum ini diharapkan bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan sekolah yang diperlukan oleh siswa. Marjoko, S.Pd sebagai wakil kepala bidang kurikulum berpesan kepada orang tua dan siswa agar bantuan yang diberikan benar-benar bisa dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan sekolah.
Sementara itu bapak Muslimin salah satu orang tua siswa yang kebetulan ketiga anaknya disekolahkan di MTs Negeri 3 Sragen benar-benar mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak madrasah yang selalu memberikan bantuan, memberikan kemudahan kepada siswa siswinya, sehingga kepercayaan masyarakat kepada madrasah semakin meningkat.
Kegiatan santunan yang dilakukan dengan cara terjun langsung ke rumah-rumah siswa memberikan dampak yang sangat baik bagi madrasah. Kedatangan bapak ibu guru dirumah siswa bisa disaksikan langsung oleh masyarakat sekitar, layaknya tamu yang disambut dengan tangan terbuka dengan kegembiraan oleh orang tua siswa dan tetangga yang ingin tahu ada apakah gerangan bapak ibu guru madrasah datang ke rumah mereka.
Senyum bahagia dari orang tua dan masyarakat ketika mengetahui jawaban bahwa bapak ibu guru madrasah datang untuk menyampaikan bantuan, dengan demikian masyarakat bisa melihat secara langsung kegiatan yang dilakukan oleh madrasah.
Tanpa disadari kepercayaan masyarakat terhadap madrasah sudah tertanam dalam hati mereka, hal ini sangat menguntungkan bagi madrasah, karena tanpa harus bersosialisasi dari rumah ke rumah untuk menarik siswa bersekolah di madrasah.
Ditambah dengan prestasi madrasah yang begitu banyak, membuat madrasah semakin kokoh dan kuat tertanam di hati masyarakat. Semoga ke depan MTs Negeri 3 Sragen semakin berkembang baik dan menjadi madrasah yang hebat dan bermartabat. (Evi)