Sragen – RA dan MI Pilihan Qurrota Ayun Sragen menggelar bazar jajanan pasar. Melalui kegiatan bazar ini anak-anak diajarkan banyak hal. Mulai dari cara berkomunikasi untuk menawarkan barang yang dijualnya, hingga menjadi seorang enterpreneur cilik. Semua dilatih sesuai dengan kemampuan anak-anak.
Semuanya dikemas melalui kegiatan Sholat Dhuha berjamaah, dan yang menarik nya lagi diisi oleh dongeng santri dari Ustad Zammakh Sarri atau biasa disapa dengan kak Sari. Kegiatan bazar yang berjalan dari jam 08.00-11.00 wib sangat ramai dikunjungi antusias warga. Seluruh siswa, walimurid, wali kelas, dan guru ikut membantu dalam antusiasme acara tersebut. Sekitar 7 stand yang dibuat dalam bazar dengan jenis makanan dan minuman yang dijual berbeda-beda.
“Kegiatan bazar ini untuk pertama kalinya di selenggarakan. Sebagai tenaga pendidik kami sangat berbangga karena ternyata kegiatan bazar ini sangat antusias disambut semua murid. Ini merupakan implementasi dari semua ilmu yang diperoleh” ungkap Ustadzah Umi.
Nampak di beberapa stand, produk siswa-siswi habis terjual dalam waktu yang singkat. Seorang wali murid pendamping kelas 5 Ibu Iffah mengatakan “ melalui kegiatan bazar ini kita juga membantu anak-anak kami, tidak hanya menjual kreativitas dilingkungan sekolah tetapi juga menjadi perhatian pihak sekolah untuk mulai berpikir bagaimana membangun kerjasama yang baik dengan masyarakat, guru dan juga pihak luar.”
Para wali murid kelas 1-5 pun mendukung kegiatan tersebut. Semua orangtua merasa bangga dan ikut senang dengan kegiatan tersebut. Bahkan wali kelas murid kelas 5 ikut menjualkan kreativitas anak-anaknya. (fajar/ira)