Tanon-Bricsmath adalah kompetisi matematika online tahunan untuk siswa kelas 1-12 yang diselenggarakan oleh platform pendidikan online dragonlearn.org. siswa dari 7 negara bisa bergabung dalam kompetisi ini, yaitu Brasil, Rusia, India, Cina, Afrika Selatan, Indonesia dan Vietnam. Soal-soal kompetisi tersedia dalam bahasa resmi masing-masing Negara yang tergabung. Soal-soalnya berbentuk games yang menyenangkan sehingga menarik untuk siswa. tujuan dari kompetisi ini adalah untuk meningkatkan ketertarikan siswa pada matematika dan membangun keterampilan berpikir logis serta menyatukan anak-anak dari berbagai Negara. Semua siswa dengan latar belakang berbeda mempunyai kesempatan yang sama untuk ikut serta dalam kompetisi ini.
Platform pendidikan online dragonlearn.org didukung oleh Kementerian Agama Republik Indonesia dan rumah belajar, dan telah memfasilitasi siswa madrasah di seluruh Indonesia untuk bergabung pada kompetisi bricsmath. MIN 1 Sragen ikut serta dalam kompetisi bricsmsth, sebanyak 13 siswa. Mereka mengerjakan soal-soal dalam bentuk games yang menyenangkan. Sehingga soal matematika yang dalam mindset siswa merupakan soal yang rumit berubah menjadi soal yang menyenangkan karena dalam bentuk permainan.
Pepatah mengatakan, “sambil menyelam minum air”. Di waktu yang bersamaan MIN 1 Sragen juga mengikuti bebras challenge 2021. Bebras challenge adalah sebuah ajang yang dilaksanakan setahun sekali sesuai jadwal pekan bebras (bebras week), di selruh dunia oleh anggota komunitas bebras internasional di Negara masing-masing. Tantangan bebras Indonesia adalah ajang kesempatan bagi siswa Indonesia untuk menunjukkan kemampuan computational thinking secara sukarela, mandiri, dengan cara yang menyenangkan, penuh kejujuran dan kegembiraan bersama siswa lain di seluruh dunia. Ini adalah kesempatan siswa untuk mempraktekkan akhlak mulia, kristis dan kreatif serta kebhinekaan global di dunia maya. Sebanyak 10 siswa mengikuti bebras challenge yang dikoordinir oleh biro bebras ums.
Kepala MIN 1 Sragen, Ruslan Haifani hadir langsung memantau pelaksanaan bebras challenge dan kompetisi bricsmath. Ia memberikan motivasi dan arahan kepada anak-anak yang mengikuti kompetisi tersebut. “selamat bertanding dan selamat bermain untuk anak-anak yang hebat, dengan adanya kegiatan ini saya harap kalian bisa berkompetisi di ajang-ajang internasional” jelas ruslan. “Harapan kami siswa madrasah lebih sering berkompetisi di ajang-ajang internasional. Sesuai dengan harapan kami, bahwasanya MIN 1 Sragen madrasah hebat bermartabat menuju kelas dunia” imbuhnya.(ens)