Gemolong-Sejak tahun 2018 MIN 4 Sragen sudah menggalakkan literasi dalam membaca dan menulis. Terbukti sudah beberapa buku yang ditulis oleh siswa atau guru yang diterbitkan. Beberapa siswa MIN 4 Sragen baru-baru ini mengikuti seleksi cipta puisi pelajar tingkat nasional yang diselenggarakan oleh SIP Publishing dengan tema “Rindu Sekolah”. Setiap siswa hanya diperkenankan mengirimkan 1 karya puisi saja dengan ketentuan pengiriman naskah yang sudah ditentukan oleh pihak SIP Publishing.
Alhamdulillah dari beberapa siswa yang mengikuti seleksi cipta puisi pelajar tingkat nasional ada 3 siswa yang terpilih sebagai penulis terpilih kategori SD/sederajat. Dari tiga siswa tersebut antara lain 1). Diandra Syafa Pratiwi kelas 5 dengan judul puisi “Rindu Sekolah”, 2). Andini Wahyu Trihapsari dengan judul puisi “Sebuah Kerinduan”’ 3). Jessenia Ashalail Nafian dengan judul puisi “Rindu Sekolah”. Penulis terpilih selain mendapatkan e-sertifikat dan souvenir, mereka juga mendapatkan apresiasi berupa dibukukannya karya naskah puisi tersebut oleh SIP Publishing.
Tujuan mengikuti seleksi cipta puisi pelajar tingkat nasional ini untuk menumbuhkan bakat menulis yang terpendam dari siswa MIN 4 Sragen. Selain itu diharapkan bisa menambah wawasan literasi lebih luas khususnya dalam menulis puisi “papar Rohmawati” selaku kamad MIN 4 Sragen. (Sulis)