Sragen (24/8) MTs Negeri 3 Sragen di Sumberlawang kembali menorehkan prestasi dibidang akademik melalui mata pelajaran bahasa Arab dalam Olimpiade Bahasa Arab (OBA) tingkat Kabupaten Sragen. Kegiatan ytang diselenggarakan oleh Tim MGMP m( Musayawarah Guru Mata Pelajaran) bahasa Arab se-Indonesia benar-benar menjadi wadah untuk berkompetisi bagi siswa-siswi madrasah.
Selesksi OBA tingkat kabupaten dilaksanakan pada tanggal 12 Agustus 2023 yang dibagi menjadi beberapa kategori lomba, yaitu jemjang SMA/SMK Negeri, SMA/SMK swasta, MA Negeri, MA Swasta, SMP Negeri dan Swasta, MTs negeri, MTs Swasta, SD/MI Negeri/Swasta. Dan guru pembimbing. Pelaksanaan OBA tahun ini sama dengan tahun kemarin dengan menggunakan sistem daring di sekolah masing-masing.
MTs Negeri 3 Sragen untuk kegiatan OBA mengirimkan 3 orang peserta yaitu Mellyn Kamalia, Dhea Nafia Khoirunnisa dan Fira Ayudya Lestari yang dibimbing oleh guru bahasa Arab Erlinda. Mereka mengikuti OBA secara daring di madrasah tepatnya di ruang SIM (Sistem Informasi Madrasah).
Pengumuman resmi dari panitia ndi rilis pada tanggal 19 Agustus 2023, tiga siswa perwakilan dari MTs Negeri 3 sragen berhasil meraih prestasi yang gemilang berhasil meraih juara 1 atas nama Mellyn Kamalia, juara 2 Fira Ayudya Lestari dan juara 3 Dhea Nafia Khoirunnisa. Sementara itu ditemui secara terpisah Erlinda sebagai pembimbing menyatakan sangat puas dan bangga dengan anak-anak yang sudah berusaha dengan keras sehingga membuagkan hasil yang maksimal sesuai dengan harapan. “Kami sudah menyiapkan diri untuk maju ketingkat provinsi mewakili kabupaten Sragen, mohon do’a dan dukungannya, semoga kami bisa lebih baik lagi dan membanggakan bagi madrasah serta kabupaten Sragen”, ujar Erlinda
Dengan prestasi yang diraih maka ketiga siswa perwakilan MTs Negeri 3 Sragen berhak untuk mewakili kabupaten Sragen pada OBA tingkat provinsi untuk kategori MTs Negeri. Ditemui disela-sela kesibukannya hari ini (24/8) Muhsin selaku kepala madrasah mengatakan sangat berharap mereka bisa terus berprestasi dan mengharumkan madrasah, “ saya sangat berharap mereka bertiga bisa terus berprestasi dan membawa nama baik madrasah, semoga prestasi ini bisa menjadi penyemangat bagi siswa-siswi yang lain”, ujar Muhsin dengan penuh semanagat.
Dengan prestasi yang ada menunjukan bahwa MTs Negeri 3 Sragen merupakan madrasah yang benar-benar unggul dan memperhatikan semua aspek baik akademik maupun no0n akademik. Semoga sukses OBA akan menjadi awal dari pencapaian yang luar biasa di MTs negeri 3 Sragen. (Evi)