Sragen-Juara 2 karnaval tingkat kecamatan dalam rangka memperingati hari kemerdekaan semakin menguatkan MTs Negeri 3 Sragen sebagai sekolah pilihan utama bagi masyarakat Sumberlawang dan sekitarnya.
MTs negeri 3 Sragen membuktikan menjadi madrasah yang unggul dan maju dalam segala bidang, setelah berhasil meraih juara 1,2,3 dalam bidang bahasa arab, kali ini MTs Negeri 3 Sragen kembali berprestasi lewat bidang seni yang dikemas apik dalam kegiatan karnaval tingkat kecamatan.
Karnaval yang diselenggarakan pada hari Minggu, 21 Agustus 2023 mengambil tema “Budayaku Tempo Doeloe Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”. Merujuk ke tema yang ada maka MTs Negeri 3 Sragen mengambil konsep dengan rumah joglo, dimana rumah joglo untuk saat sekarang ini benar-benar dimanfaatkan untuk kegiatan-kegiatan yang sangat mendukung kemajuan bangsa.
Barisan karnaval MTs Negeri 3 sragen terdiri dari joglo dolanan yang berisikan siswa yang membawa dan mempraktikkan berbagai macam dolanan atau mainan tradisioanl, misalnya egrang, bathok kelapa, terompet daun kelapa dan othok-othok pelepah pisang, joglo wayang terdiri dari siswa yang memakai kostum wayang orang, joglo jamu terdiri dari siswa yang membawa perlengkapan untuk membuat jamu tradisional dan produk jamu tradisional, joglo kuliner terdiri dari siswa yang membawa berbagai macam alat memasak tradisional dan masakan tradisional.
Selain itu di perkuat dengan barisan drum band MTs negeri 3 Sragen yang membawakan lagu Anoman Obong yang diperagakan didepan juri yang di ikuti dengan tarian dari anoman yang diperankan oleh siswa kelas IX.
Tidak ketinggalan juga barisan guru dan karyawan yang memakai baju lurik ikut serta meramaikan karnaval dan ikut berjalan dibelakang barisan siswa. Terlihat begitu kompak dan ramai yang luar biasa.
Berdasarkan pengumuman pada malam puncak kegiatan tujuh belas Agustus, MTs Negeri 3 mendapatkan juara 2 dengan jumlah nilai 400. Sedangkan juara 1 mendapatkan nilai 401, benar-benar persaingan yang ketat dengan selisih 1.
Marjoko sebagai wakil kepala bidang kesiswaan sekaligus sebagai ketua panitia kegiatan karnaval, Sabtu (26/08) menyampaikan ucapan terima kasih dan sangat bangga dengan hasil yang telah dicapai, “terima kasih kami sampaikan kepada seluruh teman-teman yang telah mendukung kegiatan karnaval sehingga bisa menjadi juara 2 dalam kegiatan ini”, ucapnya.
Prestasi ini diharapkan bisa menjadi penyemangat untuk kegiatan-kegiatan lain baik akademik maupun non akademik, sehingga MTs Negeri 3 Sragen akan semakin unggul, dan menjadi pilihan yang utama bagi masyarakat Sumberlawang dan sekitarnya. (Evi)