Sragen-Layanan prima sebagai keunggulan layanan Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT) Kankemenag Sragen memang membanggakan. Gedung megah yang dilengkapi fasilitas yang lengkap dan nyaman bagi masyarakat makin lengkap dengan kehadiran bank penerima setoran pendaftaran haji. Hal tersebut menarik bagi kabupaten lain untuk melihat lebih dekat layanan PLHUT Sragen, salah satunya pada Kamis (21/07) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kulonprogo datang ke Sragen untuk melakukan studi tiru.
Rombongan Kankemenag Kulonprogo dipimpin Kasubbag TU, H. Saiful Hadi. Rombongan berjumlah 10 orang terdiri dari Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh, Pejabat Pembuat Komitmen, Pejabat Pengadaan, Pengelola BMN dan staf seksi PHU.
“Alhamdulillah kami bersyukur bisa bersyukur kepada Allah dan mengucapkan terimakasih kepada Kankemenag Sragen yang berkenan menerima kami untuk belajar kami mohon doanya agar pembangunan di Kulonprogo nanti lancar dan sukses” kata Syaiful Hadi.
“Tahun 2023 nanti Insyaallah kami akan mendapatkan bantuan pembangunan Gedung PLHUT, tentu kami butuh ilmu dan pengalaman dari Kankemenag yang telah memperoleh bantuan serupa. Kami mendapat informasi bahwa Kankemenag Sragen merupakan salah satu Kankemenag yang telah memperoleh bantuan PLHUT dengan sukses dalam pembangunan dan layanannya terbaik” lanjut Kasubbag TU Kulonprogo.
Sementara itu Kakankemenag Sragen yang secara langsung menerima dan menyambut kedatangan rombongan dari Kulonprogo juga menyampaikan terimakasih kepada Kankemenag Kulonprogo yang telah datang di Sragen.
“Maturnuwun juga kami sampaikan kepada Kankemenag Kulonprogo yang berkenan hadir di Sragen, hadirnya PLHUT memang memberikan dampak kepada kepercayaan masyarakat kepada Kemenag, terlebih sekarang bank hadir di PLHUT, ini semakin mempercepat dan menambah kenyamanan masyarakat yang membutuhkan layanan haji dan umrah” kata Ihsan Muhadi.
Usai paparan pelaksanaan pembangunan PLHUT dari PPK sekaligus Kasi PHU Kankemenag Sragen, H. Ulin Nur Hafsun, rombongan melihat langsung fasilitas yang ada serta mengamati pelayanan yang dilaksanakan Kankemenag Sragen. (irw)