Sumberlawang (20/6)-Salah satu ekstrakurikuler yang banyak diminati oleh siswa di MTs Negeri 3 Sragen adalah pramuka, dengan pramuka bisa membentuk karakter siswa menjadi manusia yang lebih bertanggung jawab, jujur dan tegas dalam bertindak.
Kegiatan pramuka yang dilaksanakan setiap hari Jumat merupakan salah satu sarana mengembangkan bakat dan kemampuan anak. Guna membantu kegiatan ini berjalan dengan baik lancar maka perlu dibentuk Dewan Kerja Pramuka atau sering disingkat DKP. DKP mempunyai tugas dan kewajiban dalam pelaksanaan kegiatan pramuka harian, mereka dipilih melalui seleksi yang sangat ketat dalam bidang kepramukaan. Setiap tahunnya selalu ada reorganisasi DKP agar bisa bekerja secara maksimal.
Sudah menjadi agenda tahunan bagi MTs Negeri 3 Sragen untuk melaksanakan kegiatan pemantapan DKP dengan persami (Perkemahan Sabtu-Minggu). Perkemahan ini di ikuti oleh seluruh anggota Dewan Kerja Pramuka yang lama ditambah dengan yang baru. Kegiatan ini dinamakan Mantap Lepas Lantik (pemantapan, pelepasan dan pelantikan) Dewan Penggalang Kopram Setsa MTs negeri 3 Sragen Gudep 1293-1294.
Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Sabtu-Minggu , 18-19 juni 2022 dimulai pukul 07.00-selesai dengan jumlah peserta sebanyak 50 Dewan penggalang yang bertempat di halaman MTs Negeri 3 Sragen. Kegiatan yang berisikan materi-materi kegiatan pramuka lengkap dengan prakteknya dilaksanakan dengan senang, gembira dan semangat. Kegiatan Mantap Lepas Lantik ini pada dasarnya mempunyai tujuan untuk mendidik calon dewan menjadi pribadi yang mandiri, disiplin, tertib, berani sesuai dengan Tri Satya dan Dasa Darma, melatih calon dewan menjadi kader yang terampil dan cekatan dalam menghadapi masalah hidup, membentuk insan yang berkualitas sesuai dengan harapan bangsa dan negara yang tertuang dalam tujuan pendidikan nasional.
Kegiatan ini diawali dengan upacara pembukaan, kepala Madrasah secara langsung bertindak sebagai Pembina upacara, dalam amanatnya Muhsin sebagai Pembina upacara menyampaikan pesan “ laksanakan kegiatan persami dengan baik, ikuti semua kegiatan sesuai dengan jadwal, sehingga kalian semua akan paham dan mengerti apa makna dan tujuan dari kegiatan ini, pulang membawa ilmu yang bermanfaat, sukses untuk kalian semua “.
Sementara itu ditemui disela-sela acara pentas seni Marjoko sebagai wakil kepala bidang kesiswaan menyampaikan harapannya, “ dengan adanya kegiatan seperti ini bakat dan kemampuan anak akan semakin terlihat dengan jelas, semoga ke depan anak-anak yang mempunyai kemampuan, bakat dan talenta yang masih terpendam bisa tersalurkan dan bisa lebih berkembang”, ucap Marjoko.
Kegiatan pensi yang merupakan salah satu acara kegiatan benar-benar menjadi ajang bagi siswa untuk memperlihatkan kemampuannya, yang selama ini mereka malu untuk mengeluarkan untuk tampil, ternyata diacara pensi mereka mampu mengeluarkan semua kemampuan yang dimiliki secara maksimal.
“Ternyata anak-anak memang banyak yang mempunyai bakat dan kemampuan yang luar biasa, semoga dengan kegiatan ini kalian semua bisa benar-benar menjadi manusia yang berkualitas, sesuai dengan Tri Satya dan Dasa Darma yang selama ini sudah kita pelajari”, jelas Samin sebagai Pembina pramuka di MTs Negeri 3 Sragen.
Membentuk manusia yang berkualitas memang tidak mudah, perlu perjuangan, pengorbanan dan kerjasama antar semua bidang, MTs Negeri 3 Sragen selama ini sudah mencetak banyak generasi muda penerus bangsa yang berkualitas dan unggul. Terbukti banyak alumni yang sudah sukses dan menjadi manusia yang cerdas, berguna dan mempunyai peran dan andil yang sangat besar dalam memajukan lingkungan, bangsa, negara dan agama. (Evi)