Sragen-Wakil Bupati Sragen Dedy Indriyatno mengatakan bahwa Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Sragen telah membantu pemerintah dalam memelihara kerukunan umat beragama di Sragen, hal ini selaras dengan slogan Kabupaten Sragen Guyub Rukun Sesarengan Mbangun Bumi Sukowati.
“Peran FKUB saat ini sangat membantu kami Pemerintah Kabupaten Sragen guna menjaga kerukunan di Sragen” ujar Wakil Bupati saat menerima kunjungan pengurus FKUB dan Tim Pengendali Kerukunan Umat Beragama Kabupaten Sragen pada Kamis (02/03) di Ruang Rapat Bupati.
Rombongan FKUB dipimpin KH. Moehtiudin dan didampingi segenap pengurusnya diterima dengan hangat Wakil Bupati beserta jajarannya. Dedi Indriyatno menyampaikan permohonan maaf Bupati Sragen yang tidak dapat menerima secara langsung kunjungan FKUB ini karena ada kegiatan Rakor di Jakarta.
Kunjungan ke Pemerintah Kabupaten Sragen adalah agenda rutin yang dilakukan dalam rangka menjalin komunikasi dan berbagi informasi dalam rangka memberikan sumbangsih bagi kemajuan Sragen, khususnya berkenaan dengan program Kerukunan Umat Beragama. Dedy Indriyatno juga berharap agar FKUB bisa berperan juga dalam penanggulangan kemiskinan.
Berkenaan dengan keluhan masyarakat tentang jalan jalan yang saat ini rusak, Dedi berpesan agar FKUB yang terdiri dari para tokoh lintas agama ini ikut memberikan motivasi kepada masyarakat untuk aktif bersama pemerintah daerah dalam program menutup jeglongan sewu, yakni menutup jalan-jalan yang berlubang. (dewi/ir-1).