Sragen – Pada Kamis, 22 Juni 2023, telah dilaksanakan acara Akhirussanah di RA Perwanida Bangak, Sine, Kabupaten Sragen. Meskipun pro dan kontra mengenai acara wisuda marak belakangan ini, hal tersebut tidak menyurutkan niat dari jajaran pendidik RA Perwanida Bangak, Sine, Sragen untuk mengadakan acara wisuda sebagai kenangan berharga bagi para anak-anak tercinta mereka.
Sejak pagi hari, jajaran pendidik RA Perwanida Bangak, Sine, Sragen bekerja keras untuk menghias panggung acara sebagai bukti keseriusan dalam memberikan pendidikan kepada anak-anak di sekolah tersebut. Meskipun wisuda dianggap kontroversial oleh sebagian orang, namun pihak sekolah tetap melaksanakan acara ini dengan harapan agar panggung kemegahan yang mereka buat dapat menjadi bukti kesuksesan para anak di masa depan dengan berbagai cita-cita yang mereka miliki.
Dalam sambutannya, Kepala RA Perwanida Bangak, Sine, Sragen, Sholechah S.Pd.I, menyampaikan harapannya agar para anak-anak lulusan RA Perwanida Bangak dapat berguna bagi bangsa, negara, dan agama. Ia berharap agar mereka dapat mengaplikasikan ilmu yang telah dipelajari di sekolah untuk kepentingan yang lebih besar. Selain itu, Sholechah juga mengingatkan para siswa/siswi untuk selalu berbakti kepada kedua orang tua, yang selalu bekerja keras dan tidak pernah mengeluh dalam membesarkan mereka.
Kepala RA Perwanida Bangak, Sine, Sragen, juga menyampaikan terima kasih kepada orang tua atas kepercayaan yang telah diberikan selama ini. Meskipun pihak sekolah menyadari bahwa masih terdapat kekurangan, namun kepercayaan yang diberikan oleh orang tua membuat mereka semakin bersemangat dalam belajar bersama anak-anak.
Acara Akhirussanah di RA Perwanida Bangak, Sine, Kabupaten Sragen ini menjadi momen yang berkesan bagi para siswa/siswi, guru, dan orang tua. Semoga ilmu yang telah diperoleh dapat diaplikasikan dengan baik demi kemajuan bangsa, negara, dan agama. (ren)